November 8, 2025 Pelatihan

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi telah mengubah cara masyarakat memperoleh informasi, termasuk di bidang kesehatan. Saat ini Rumah sakit tidak hanya berfungsi sebagai tempat pelayanan medis, tetapi juga sebagai pusat edukasi, promosi kesehatan, dan komunikasi publik, sehingga keahlian fotografi dan videografi menjadi bagian penting untuk mendukung citra profesional, edukasi masyarakat, serta dokumentasi kegiatan medis maupun nonmedis. Pada era digital saat ini, kehadiran media sosial dan website resmi rumah sakit menuntut konten visual yang menarik, informatif, dan profesional. Dukungan tim dan tenaga ahli di bidang fotografi dan videografi menjadi penting, agar informasi yang disampaikan rumah sakit bisa menjadi lebih menarik.

Mengingat pentingnya strategi komunikasi dan branding rumah sakit yang memanfaatkan teknologi Fotografi dan Videografi digital, maka pada tanggal 04 s/d 07 November 2025 Rumah Sakit Mata Provinsi Kalimantan Timur menugaskan 6 SDM untuk mengikuti kegiatan Pelatihan Teknologi Informasi dengan materi Fotografi dan Videografi. Setelah mengikuti kegiatan Pelatihan Fotografi dan Videografi diharapkan meningkatkan pengetahuan dan keahlian peserta dalam membuat produk dokumentasi visual untuk promosi kesehatan masyarakat dan publikasi baik dalam kegiatan medis maupun nonmedis.

Jika memerlukan Pelatihan Pengembangan SDM, Pelatihan Perkantoran Elektronik dan Pelatihan Teknologi Informasi seperti pada berita diatas atau Materi Pelatihan yang lain silahkan mengisi form request training.
Silahkan hubungi kami melalui :
| Telepon | (0274) 737 1118 |
| Faximile | (0274) 737 1118 |
| info@yesjogja.com, info_yesjogja@yahoo.co.id, yesjogja.info@gmail.com | |
|
Datang langsung ke kantor kami : Jl. Gondang Raya No. 20 A Condongcatur Sleman Yogyakarta 55283 | |