November 18, 2013 Pelatihan
Kecamatan Penajam telah mengikuti pelatihan Komputerisasi Akuntasi Keuangan Bendahara yang diadakan oleh Yogya Executive School “YES” pada tanggal 15 dan 16 November 2013. Komputerisasi Akuntansi adalah proses perhitungan dan pencatatan data numerik menggunakan media komputer. Manfaat yang diperoleh dari Komputerisasi Akuntansi adalah mempercepat kinerja karyawan dan dapat melakukan perhitungan nilai yang valid serta mengurangi biaya penggunaan kertas karena proses perhitungan dan pencatatannya dilakukan pada komputer. Komputerisasi Akuntasi Keuangan Bendahara lebih fokus mengurus segala perhitungan dan pencatatan data keuangan bendahara menggunakan komputer.
Pelatihan Komputerisasi Akuntasi Keuangan Bendahara merupakan program pelatihan yang aplikatif sehingga peserta harus langsung mempraktekan dasar-dasar perhitungan menggunakan tool dengan arahan dari instruktur yang sudah berkompeten. Program pelatihan Komputerisasi Akuntasi Keuangan Bendahara ditujukan untuk staf pengelola teknis keuangan atau bendahara yang terbatas dengan memiliki kemampuan pengoperasian komputer dasar non programmer.
Aplikasi yang digunakan untuk membantu dalam proses perhitungan pada pelatihan Komputerisasi Akuntasi Keuangan Bendahara adalah Microsoft Office lebih khusus menggunakan Exel. Target pelatihan adalah peserta menguasai administrasi pengelolaan kas masuk, kas keluar dan pelaporannya berbasis komputer secara sederhana untuk masing-masing unit kerjanya dengan baik.
Silahkan hubungi kami melalui :
Telepon | (0274) 737 1118 |
Faximile | (0274) 737 1118 |
info@yesjogja.com, info_yesjogja@yahoo.co.id, yesjogja.info@gmail.com | |
Datang langsung ke kantor kami : Jl. Gondang Raya No. 20 A Condongcatur Sleman Yogyakarta 55283 | |